Icy, Popcy, Loly


 Para cuties ini sudah mau berangkat Ouuuch.....kayanya baru sebentar sayang-sayangan. Hihihi..
Pururu seri ini adalah personifikasi jajanan sore-sore. Idenya datang dari anak-anak pulang mengaji yang lewat depan rumah. Kebetulan guru ngajinya juga berjualan, jadi sepulang mengaji, anak-anak pasti jajan.
yang atas itu namanya Icy. Personifikasi dari es krim, ngambil dari rambutnya. hihihi.. Saya ingin mereka terlihat sesantai mungkin, jadi pakai sandal, ga sepatu



 Si imut bermata sendu ini namanya Loly. Idenya karena melihat kakak-adik Icha dan Chika yang setiap sore lewat depan rumah pulang mengaji. Sore itu mereka berdua berlari berkejaran, setusuk permen lolypop ditangan masing-masing. Sampai depan rumah, Chika sang adik jatuh. Telapak tangannya berdarah dan permennya kotor berselimut pasir. Icha buru-buru membantu Chika berdiri, membersihkan telapak tangan Chika lalu memberikan permen loli miliknya sebagai ganti milik Chika yang kotor. Tangis Chika berhenti. Kedua bersaudara itu pulang sambil bergandengan tangan. Ah..selalu suka siblings love.
Makanya si Loly ini ekspresinya seperti habis menangis.




 Popcy. Personifikasi dari popcicle, tapi yang dipegang malah kaya permen sunduk, hahaha males jahit bentuk lonjong. Kalau bulet kan tinggal diserut.. Awalnya roknya mau dibikin kaya balon, ngembang. Dan seperti biasa, konsep awal selalu menyimpang 180 derajat. hihihi.. gunting sana-sini, jadinya seperti ini. Nah karena dingin, yang ini pakai sepatu. Dulu pernah kayanya bikin yang kepalanya permen, tapi ga dapet feelnya. Baru yang ini dapet banget.



Satu kloter mau berangkat. Hoopart Siblings Love. Love, Comfort, Care, Protect.
Inspirasinya dari veve dan Jevon. Saya bersyukur banget punya putri seperti Veve, sangat mengerti . Seringkali kalau saya lelah, tanpa di suruh Veve menjauhkan jevon dari saya. Mengajaknya adu lari, main kemah-kemahan, main drama, hiks.. jadi mellow ya... Seringkali mereka main gendong-gendongan seperti ini. Suka dan cinta. My Guardian Angels..Hik..hik...
Bye..bye..be good ya... Kedatangan kalian pasti disambut sukacita.. Love you all

Comments

Popular posts from this blog

Rambut Singa

Titik Jenuh

Lockwood & Co Series